MENGENAL FIB BERSAMA OPERA BUDAYA

Redaksi Pena Budaya
805 views
','

' ); } ?>

 

Jatinangor, Penerimaan mahasiswa baru (atau biasa disebut Pramuda) Fakultas Ilmu Budaya Universitas Padjadjaran bertajuk Opera Budaya telah sukses diadakan selama 3 hari pada tanggal 22, 24, dan 25 Agustus. Sebanyak 736 Pramuda Fakultas Ilmu Budaya terlihat sangat antusias mengikuti jalannya acara tersebut.

Rangkaian Opera Budaya dimulai dengan sidang senat untuk penerimaan mahasiswa baru oleh Dekan FIB, Drs. Yuyu Yohana Risagarniwa, M.Ed., Ph.D. Mahasiswa baru diberi pembekalan seputar kemahasiswaan seperti pengenalan program studi, Kartu Rencana Studi (KRS), dan orientasi perpustakaan.

Hari pertama Opera Budaya (24/8) diisi dengan berbagai seminar untuk pembekalan dan motivasi seperti pembahasan tentang prospek kerja setelah lulus oleh para alumni, Waktu Indonesia Berbudaya, hingga bedah buku “Dear Nathan” karya Erisca Febriani.

Di hari terakhir Opera Budaya (25/8), mahasiswa baru diajak untuk mengenal lebih dekat FIB dengan tur mengelilingi lingkungan FIB Unpad. Setelah puas berkeliling, pramuda disuguhi parade himpunan oleh himpunan-himpunan mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya, mulai dari Himasa, Himarus, Himaper, Himade, Gemasi, Himse, Pamass, Himasino, Himasad, hingga Gelanggang. Setiap himpunan menampilkan sesuatu yang mencirikan prodi mereka. Tidak lupa penampilan-penampilan lain yang menghibur seperti stand up comedy yang dibawakan oleh Kang Iman Setiawan dan salah satu alumni FIB Unpad, Kang Uus dari Sastra Inggris.

Acara pun dilanjutkan di Pusat Studi Bahasa Jepang yang sebelumya berada di Blue Stage FIB, kali ini ada seminar tentang videografi bersama Dhino Haryo dan Ardina, YouTuber, serta Reza Pahlevi yang merupakan sutradara dari film pendek berjudul “Makmum”. Hari terakhir yang sekaligus merupakan puncak dari rangkaian acara Opera Budaya 2017 ini diadakan penampilan-penampilan kelompok dari pramuda FIB. Setiap kelompok diharuskan untuk menampilkan sebuah mini drama bertemakan wayang, diantaranya ada drama Lima Pandawa, Bima dan Gatotkaca, juga Kisah Cinta Rama dan Shinta. Dengan kekompakan dan kreatifitas, setiap kelompok berusaha untuk menampikan yang terbaik di depan kelompok lainnya. Acara pun ditutup dengan penampilan apik dari Divisi Kandaya (Pertunjukan Budaya). “Opera Budaya satu bulan lagi!”, teriak beberapa pramuda setelah acara berakhir.

Opera Budaya, yang setiap tahunnya menjadi salah satu acara kebanggaan Fakultas Ilmu Budaya, sekali lagi berhasil dalam memperkenalkan fakultas tercinta dan menyambut keluarga baru FIB dengan baik. Selamat datang untuk pramuda FIB 2017!. (FDA/MLD)

Subscribe
Notify of
guest

0 Komentar
Oldest
Newest Most Voted
Inline Feedbacks
View all comments

Artikel Lainnya

Inspirasi Budaya Padjadjaran